Lagi sering-seringnya di rumah begini paling enak sambil nonton. Gak perlu tontonan yang berat, yang ringan aja sambil santai setelah ngelakuin banyak aktivitas. Maka dari itu, Arul’s Movie Review Blog mau rekomendasiin satu film favorit yang enak banget buat ditonton sambil santai. Filmnya berjudul Pitch Perfect.
Siapa sih yang tertarik ngikutin perjalanan The Barden Bellas, sebuah grup acapella di sebuah kampus ternama buat raih juara? Histori yang tentang grup acapella satu ini emang tiada tandingannya. Sayang, sebuah insiden terjadi di pertandingan acapella terakhirnya dan membuat The Barden Bellas tidak dapat meraih predikat juara.
The Barden Bellas tentu gak mau mengulangin kesalahan yang sama. Maka dari itu, Aubrey (Anna Camp) mencoba merekrut kawanan baru. Tapi, kekalahan The Barden Bellas di turnamen itu membuat popularitasnya menurun dan tak ada yang mau Bergabung dengan mereka. Akhirnya, Chloe (Brittany Camp) berusaha untuk mengatur strategi lain dan merekrut orang-orang yang berbeda. Mulai dari Fat Amy (Rebel Wilson) hingga Beca (Anna Kendrick).
Ngikutin Pitch Perfect yang hampir dua jam ini tak terasa karena filmnya yang ringan. Cocok buat nemenin kamu yang lagi bersantai di rumah Setelah beraktivitas seharian. Dengan cerita yang sederhana, Pitch Perfect bisa mengolahnya menjadi sesuatu yang segar. Jadi, pas nonton ulang film ini, masih saja diberikan pengalaman menonton yang bikin hati senang. Dengan karakter-karakter yang lucu, plot cerita yang asyik, ditambah dengan lagu-lagu yang bikin suasana film makin meriah.
Nah, poin musik ini nih yang bikin Pitch Perfect makin spesial. Mulai dari cover lagu-lagunya hingga mash-up beberapa lagu hingga membuat penampilan musikalnya jadi Indah. Apalagi, nontonnya di HBO yang ada di dalam layanan TV Indihome. Kamu jadi bisa ngerasain fitur Dolby Audio-nya yang bikin nonton Pitch Perfect di rumah jadi lebih maksimal. Berasa diajak nonton konser acapella dari The Barden Bellas dengan suara yang lebih mendukung.
Tata suara Dolby Audio ini bakal menghidupkan segala suasana yang terjadi di dalam filmnya. Dengan adanya Crystal Clarity yang ada di Dolby Audio-nya ini, membuat suaranya makin jernih. Dibantu dengan beberapa fitur lain seperti Dialogue Enhancement, Volume Leveling, Sound Optimization hingga Surround Sound Capabilities yang bikin pengalaman menonton makin asyik. Gak ada lagi nih suara-suara lain yang ganggu kamu yang lagi seru-serunya fokus nonton Pitch Perfect yang butuh suara maksimal. Apalagi pas adegan musikalnya yang penuh lagu-lagu catchy.
Kamu bisa menikmati fitur Dolby Audio untuk merasakan pengalaman menonton yang luar biasa dari hiburan film, series, atau apapun yang tersedia dengan berlangganan Minipack IndiMovie 2 yang ada di layanan TV Indihome. Nikmati 5 channel dengan fitur Dolby Audio mulai dari HBO HD, HBO Signature, HBO Family, HBO Hits, dan Cinemax.
dari pernyataan Ashim Mathur, Senior Regional Director, Emerging Market, dari Dolby Laboratories, bahwa kolaborasi Dolby dan IndiHome dengan teknologi Dolby Audio merupakan peningkatan pengalaman yang ditawarkan kepada pelanggan di Indonesia
“Tentu saja, dengan fitur Dolby Audio di IndiHome, pengalaman menonton yang anda suka jadi lebih spesial dan lebih menyenangkan di rumah.” - Ashim Mathur
Gak salah deh buat pilih Indihome TV buat jadi temen nonton kamu selama di rumah!
Best ever
BalasHapusInformative
BalasHapus