Film komedi tahun ini sebelumnya kita sudah pernah disapa oleh seri ketiga dari film fenomenal The Hangover. Maka di pertengahan tahun ini dari sutradara sebuah film komedi berjudul Bridesmaids, The Heat pun di distribusikan ke layar lebar. Dengan perpaduan aktris-aktris yang kompeten yaitu Sandra Bullock serta Melissa McCarthy.
Mereka bertemu dan bekerjasama untuk menangkap pengedar narkoba tersebut. Meskipun pada awalnya, mereka saling bermusuhan satu sama lain. Shannon ingin ikut dalam kasus ini karena saudara lelaki nya adalah mantan kaki tangan pengedar tersebut. Dan nyawanya terancam.
Hilarious Female buddy cop comedy movie.
Paul Feig pernah menangani kasus film komedi dengan keterlibatan banyak artis wanita sebelum film ini. Ingat Bridesmaids? Film itu adalah arahan sutradara Paul Feig. Dan kali ini, Paul Feig bekerjasama lagi dengan aktris kocak bernama Melissa McCarthy. Bridesmaids adalah sebuah film komedi yang tak disangka-sangka mendapat pujian dari berbagai kalangan kritikus. Dan berkat film Bridesmaids lah, Melissa McCarthy mampu mendapatkan nominasi Oscar dalam kategori Best Supporting Actress kala itu.
Kali ini, Nominee Best Supporting Actress itu pun berkolaborasi dengan Best Actress Winner dalam film The Blind Side yaitu Sandra Bullock. Meskipun ditahun yang sama, Sandra Bullock pun mendapatkan piala Razzie Awards dalam nominasi Worst Actress. Dan dengan arahan dari Paul Feig, The Heat pun dibuat. Dengan konsep yang cukup banyak diusung sebelumnya memang. Buddy Cop movies biasanya memang dilakonkan oleh pemain-pemain pria. Lekat dengan unsur komedinya. Maka kali ini, Perempuan-perempuan ini ditantang dalam genre ini.
Original? tidak. Meski begitu, mempunyai konsep yang cliche pun jika diarahkan dengan baik maka hasil yang baik pula bisa diraih. Jika bisa kita ingat, 21 Jump Street yang mengejutkan memberikan sebuah film Buddy Cop Comedy Movies yang sangat enak untuk diikuti. Maka untuk tahun ini, The Heat is the Female Version of 21 Jump Street. Meskipun masih setingkat dibawah 21 Jump Street menurut saya tapi masih banyak kekonyolan-kekonyolan yang terjadi di film ini yang membuat kita terhibur.
Jika anda penikmat film-film komedi jelas tak perlu khawatir dengan cerita yang diusung di film ini. Dengan cerita ringan diselipi komedi-komedi renyah yang akan membuat kita tertawa terbahak-bahak. Guyonannya pun beragam. Slapstick, Sarcastic, and Disgusting. Perilaku-perilaku norak dan bodoh bisa menjadi guyonan bagi semua kalangan umum. Lalu, sindiran-sindiran dengan balutan komedi dan disampaikan dengan sangat smart pun juga menambah kelucuan film ini. Jika anda paham dengan komedi ala TED yang penuh sindiran itu. Mungkin anda akan tertawa terbahak-bahak dengan film ini.
Belum lagi guyonan-guyonan penuh kata-kata yang inappropriate bagi anak kecil pun juga tetap diselipkan di film ini. Kata-kata dengan selipan F word, atau beberapa adult content yang juga tetap menghiasi film ini dari awal hingga akhir. Maka jelas film ini bukan ditujukan kepada anak kecil. Jadi keterlaluan bagi orang tua yang mungkin akan mengira film ini adalah sebuah drama komedi keluarga. Karena film ini pun juga mendapatkan R-Rated yang jelas inappropriate for children. Guyonan-guyonan khas The Hangover serta Identity Thief juga masih terasa di film ini. Meskipun tingkat rude-nya masih jauh dari film The Hangover yang guyonan-guyonannya sangat kasar sekali.
Bullock + McCarthy = Craziness in the big scale.
Adalah sebuah pemilihan yang brilliant jika Paul Feig memilih Sandra Bullock dan Melissa McCarthy di dalam satu layar. Hasilnya adalah gila-gilaan dalam skala yang besar yang akan terjadi di film ini. Film ini akan terus menerus diganjar oleh beberapa adegan action cop yang sedikit gila dan lebih feminim dari film-film dengan genre sejenis. But, if you think the cop scene was very usual. You might be wrong.
Spy adventure masih tetap diberikan dengan bagus. Dengan berbagai trik yang masih bisa dibilang smart dan dengan intensitas komedi yang begitu banyak. Semua cerita itu masih cukup diperhatikan betul meskipun terkadang terlihat lemah di beberapa bagian. Tapi, berbagai kelemahan itu masih cukup bisa ditutupi dengan baik oleh Katie Dipploid dalam naskah yang ditulisnya. Kelemahan itu bisa ditutupi dengan banyaknya scene-scene hilarious yang akan mengundang banyak tawa bagi penontonnya.
Cerita di film ini pun sedikit diberi sebuah twist yang mungkin banyak ditemui dalam genre sejenis. Cukup mengagetkan tetapi banyak ditemui di berbagai film-film dengan genre sejenis. Tak ada salahnya memang dengan twist di film ini. Malah ini akan memberikan warna di film ini. Yang tak berjalan ala kadarnya dan biasa saja. Cukup bagus malah Katie Dipploid menuliskan twist ini dengan cukup rapi dan membuat penontonnya bertanya-tanya.
Technically, there is no something special in this movie. Karena film-film dengan genre seperti ini tak perlu lah penyajian dengan teknis yang luar biasa. Cukup dengan mengolah screenplay dan mengeksekusinya dengan baik dan voila, datanglah sebuah film komedi yang enak untuk diikuti meskipun berbagai konsep usang dan pernah kita temui di berbagai genre film sejenis. Adegan ledak-ledakan di film ini pun tak semeriah di film-film aksi. Beberapa CGI yang masih rough pun masih di temukan. Tapi tak mengurangi esensi apapun di film ini.
Dari segi casting. Sandra Bullock and Melissa McCarthy, You rock gurls. Hubungan mereka bisa terjalin baik dan erat sekali di film ini. Miss Bullock yang berperan sebagai orang perfeksionis dan McCarthy still be a bad girls. Tapi perpaduan yang begitu epic sehingga akan menemukan berbagai macam kegilaan dengan kapasitas yang sangat besar di film ini. Karena memang kunci film ini terletak pada mereka berdua. Karena tak ada aktor dan aktris lagi yang mempunyai nama yang bisa menandingi sinar mereka. Hanya penampilan kocak dari Marlon Wayans yang menambah unsur kocak film ini.
Tibalah pada bahasan soundtrack di film ini. Pemilihan-pemilihan soundtrack di film ini juga pas dengan tema film ini. Beberapa mungkin akan di ambil dari lagu-lagu zaman saya belum lahir. Yang katanya diambil dari lagu tahun-tahun 90an. Dan juga ada beberapa lagu modern dengan unsur electro dan DJ yang mampu menghiasi film ini. Menambah kesan Bad Cops dan Craziness yang akan dibuat difilm ini.
Overall, The Heat is a great female buddy cop comedy movies. There's a lot of fun, hilarious scene, sarcastic, slapstick and adult content comedy in this movie. Is a very big pleasure for me when I watched this movie. Is a big problem if you want to skip this movie. Because this is a very entertaining comedy movies. Bullock + McCarthy = Craziness in the big scale.
bagus rul. terus berkarya :D
BalasHapus